POJOKBANDUNG.com, SUBANG – wilayah di Kabupaten Subang, Jawa Barat, kini sedang dilanda bencana. Longsor, banjir dan angin bisa datang kapan saja. Hal tersebut bisa dijadikan perhatian bagi masyarakat agar selalu waspada.
Kendati memiliki tingkat kerawanan bencana yang terbilang tinggi, daerah yang berada di Tatar Pasundan itu menyimpan banyak keindahan alam. Bahkan, sejumlah tempat wisata yang ada di wilayah tersebut teap jadi pilihan para wisatawan.
Untuk diketahui, letak Kabupaten Subang berbatasan dengan Laut Jawa di utara, Kabupaten Indramayu di timur, Kabupaten Sumedang di tenggara, Kabupaten Bandung Barat di selatan, serta Kabupaten Purwakarta dan Kabupaten Karawang di barat.
Bagi masyarakat yang memang menginginkan liburan dengan nyaman bersama keluarga, tak salah jika memilih Subang sebagai tujuan wisata.
terdapat beberapa tempat wisata di Subang yang bisa dikunjungi.