POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Kamaruddin Karaeng Jemang (Andi Atho) jadi nakhoda Himpunan Masyarakat Bulukumba (HMB) DPW Jawa Barat.
Pasca pengukuhan Himpunan Masyarakat Bulukumba di Jakarta 5 Januari 2020 lalu, kini HMB sebagai organisasi sosial kemasyarakatan dan salah satu pilar dari Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) terus berkembang.
Melalui duet Ketua Umumnya Jumrana Salikki dan Sekum Ashar Juraeje, HMB terus membentuk kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah.

Ketua Dewan Pengurus Pusat HMB Jumrana Salikki berdiri ke 6 dari kanan berfoto bersama pengurus DPW Jabar, Minggu (19/1/2020)
Hal tersebut terlihat pada pemilihan Ketua Umum DPW Jawa Barat yang berlangsung hikmat dan kental laiknya pertemuan keluarga .
Ketua HMB Jumrana Salikki dalam sambutannya mengatakan, HMB adalah tempat berhimpun warga Bulukumba yang berada diperantauan.
“HMB dibentuk untuk menjalin uhuwa sesama perantau yang berasal dari Kab Bulukumba. Misinya adalah saling membantu saudara seperantauan juga mengembangkan agama, adat serta budaya Bangsa,” jelasnya.
Dia menambahkan, dengan bangkitnya HMB, banyak sekali hikmahnya, diantaranya semakin memperat silaturahmi, saling mengenal dan memperkuat budaya termasuk membiasakan memakai bahasa konjo, sebagai bahasa asli Bulukumba selain Bugis Makassar.
“Bahasa Konjo harus lebih dimasyarakatkan agar budaya tidak luntur. Di Bulukumba ada pembuat perahu terbaik di dunia. Dari segi keindahan alam, Bulukumba tidak kalah dengan Bali. Jadi kita harus bangga dengan budaya dan daerah kita sebagai salah satu kekuatan bangsa Indonesia,” imbuhnya.
Ditempat yang sama, Sekum HMB Ashar Juraeje mengatakan, DPP HMB akan membentuk DPW di seluruh wilayah Indonesia yang mempunyai warga Bulukumba sebagai anggotanya kecuali di Kab Bulukumba sendiri.
“Kedepan kita akan terus berkembang dengan tetap berpatokan pada struktur kerja di KKSS karena HMB adalah salah satu pilar KKSS,” tegasnya.
Pada kesempatan itu pula, Kamaruddin Karaeng Jemang (Andi Ato) yang terpilih sebagai Ketua DPW HMB Jawa Barat merasa terharu sekaligus siap menerima amanah sebagai nakhoda pertama HMB di Jawa Barat.
“Insyaallah pada prinsipnya amanah ini saya siap emban. Semoga HMB di Jawa Barat dapat terus berkembang dan jadi wadah pemersatu masyarakat Bulukumba sebagai mana amanah ibu ketua,” pungkas Andi ato.