POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Setelah mendapat pukulan telak, ditangkapnya Andika karena tersangkut masalah Narkoba, kabar mengejutkan kembali datang dari Band The Titans.
Rizky Abdurahman, sang vokalis band asal Bandung ini dikabarkan mengundurkan diri.
BACA JUGA:
Stop Manggung, The Titans Fokus Garap Album tanpa Andika
Andika The Titans Divonis 8 Bulan Bui dalam Kasus Tembakau Gorila
Pengunduran diri Rizky terungkap dari video singkat di akun Instagram Lambe_Turah.
“Kepada seluruh keluarga The Titan, kepada seluruh manajemen terdahulu, kepada tim produksi terdahulu dan yang masih aktif sampai saat ini, khususnya kepada seluruh Titanium (sapaan buat fans) dimanapun kalian berada. Saya ingin mengucapkan terima kasih banyak sebesar-besarnya dan meminta maaf jika ada kesalahan,” katanya.
“Saya mengumumkan mulai saat ini saya mengundurkan dari Titans dan tidak lagi menyandang nama The Titans. Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih banyak untuk semua yang mendukung The Titans sampai saat ini,” timpal Rizky yang bergabung dengan The Titans pada tahun 2007.
Dalam video singkat tersebut, Rizky tidak menyebutkan apa alasan pengunduran dirinya.