POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Sejumlah rumah yang berdiri di bantaran sungai anak Sungai Cikapundung ambruk setelah digerus air sungai, Selasa (28/2/2017) sore, atau tepatnya berada di Jalan Gatot Subroto Gang Karees Kulon RT 04/05, Kelurahan Malabar, Kecamatan Lengkong.
Selain rumah warga hancur, kantor serba guna RW 05 pun ikut roboh tergerus arus sungai. Data yang diperoleh, rumah warga yang roboh dan mengalami kerusakan di antaranya milik Nana yang ambruk setengah bagian rumahnya,. Selain itu 2 unit rumah milik Fery dan Bela yang mengalami keretakan.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Untuk sementara anggota keluarga yang rumahnya mengalami kerusakan diungsikan. Sementara material bangunan yang memenuhi sungai diangkut Dinas Pekerjaan Umum dibantu jajaran TNI. (ca)