POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Tim Persib Bandung memang dibanjiri tawaran untuk mengikuti turnamen sepakbola. Bahkan ada turnamen yang rela memberikan tenggang waktu untuk Persib Bandung perihal ikut atau tidaknya dalam turnamen tersebut.
Namun, hingga saat ini Persib belum memutuskan turnamen mana yang akan diikuti oleh Atep CS. Beberapa turnamen yang sudah resmi mengirimkan undangannya antara lain Gubernur Kaltim Cup, Piala Walikota Padang.
Pelatih Persib Bandung Dejan Antonic belum berani memutuskan turnamen mana yang akan diikuti oleh Tantan dan rekan-rekan.
“Nanti aku harus komunikasi dengan manajemen, kita harus pilih turnamen yang bagus dan cocok buat kita,” ujarnya.
Pelatih asal Serbia ini menilai saat ini belum ada tim yang siap untuk menjalani sebuah turnamen. ” Kalau ada pelatih yang bilang siap dia itu bohong. Kita persiapkan bukan cuma untuk turnamen tapi untuk liga. Karena turnamen itu cuma untuk preseason,” tuturnya.
Dejan mengatakan menurutnya sebuah turnamen hanya untuk melihat pemain itu sudah siap atau belum untuk berlaga.
“Turnamen itu kita lihat untuk pemain bagus dimana atau kurang dimana, juara atau engga itu ga penting. Lebih penting bikin tim baru,” pungkasnya. (Pra)